SOSIALISASI PEMILIHAN KEPALA DESA DAN PEMBENTUKAN P2KD
Pemilihan kepala desa (Pilkades) adalah sebagai momentum untuk memperkuat partisipasi masyarakat dan konsolidasi demokrasi.
Maka itu, masyarakat memiliki peranan penting dalam menentukan arah kebijakan pemerintah desa sesuai kebutuhan masyarakat.
“Pilkades merupakan sarana pemersatu masyarakat, jadi masyarakat berperan sebagai subjek untuk menentukan figur pemimpin dan bukan sebagai objek yang mudah dipengaruhi, maka pelaksanaan Pilkades dilaksanakan dengan azas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil dengan harapan penyelenggaraan Pilkades di Desa Bangunrejo dapat berlangsung demokratis sesuai peraturan perundang – undangan yang berlaku dan menghasilkan pemimpin pemerintah desa yang berkualitas.
kegiatan sosialisasi ini bertujuan agar dalam pelaksanaan Pilkades di desa Bangunrejo kecamatan Patebon khususnya P2KD dan BPD serta stakeholder terkait dapat memahami tugas masing – masing dan saling bekerjasama dalam mensukseskan Pilkades yang rencananya akan dilaksanakan secara serentak di bulan Maret tahun 2020 mendatang.
Sosialisasi Pilkades ini diselenggarakan tanggal 25 Oktober 2019 di Aula Balai Desa Bangunrejo yang diikuti Camat Patebon, Kasi Pemerintahan, Danramil, BPD, Lembaga Desa, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh agama dan Tokoh Pemuda yang ada di desa Bangunrejo. Dalam acara tersebut sekaligus pembentukan P2KD desa Bangunrejo yang di pimpin oleh ketua BPD desa Bangunrejo Bapak Sobirin, Dalam pertemuan tersebut di sepakati 2 orang perwakilan dari perangkat desa 2 orang dari lembaga desa dan 1 orang dari tokoh masyarakat. Pemilihan P2KD di desa Bangunrejo berjalan lancar dengan menggunakan cara voting tertutup dengan hasil nilai tertinggi
- Bapak Yatin dari unsur lembaga desa
- Bapak abdul Basith dari unsur lembaga desa
- H Sudarto dari tokoh masyarakat
- Ahmad Suudi dari unsur perangkat desa ( Sekertaris Desa )
- Ahmad Dzikri dari unsur perangkat desa (Bendahara Desa )
Setelah pembentukan 5 orang terpilih bermusyawarah untuk menentukan ketua dan sekertaris, dalam musyawarah tersebut di sepakati Bp H Sudarto sebagai ketua dan Bapak Ahmad Suudi sebagai sekertaris dan lainya anggota.